Connect with us

Agam

TK Islam At Taqwa Lawang Tigo Balai Gelar Pawai Wisuda dan Perpisahan TP 2022/2023

Published

on

Matur, nagaripost.com – Sebanyak 56 murid Taman Kanak-Kanak Islam At Taqwa Lawang Tigo Balai kecamatan Matur Agam Gelar pawai arak-arakan dalam rangka wisuda dan pelepasan peserta didik tahun pelajaran 2022/2023, Jum’at (16/06/2023) di Lawang Tigo Balai.

Kepala TK Islam At Taqwa Lawang Tigo Balai Helvi, S.Pd menyebutkan bahwa jumlah murid TK Islam At Taqwa berjumlah 72 orang termasuk kelompok bermain, dan yang tamat 65 orang.

Selesai pawai dilanjutkan dengan prosesi wisuda pertanda sudah mampu baca Iqra’ 1 sampai 6, maka dikukuhkan dengan berpakaian wisuda. Ini merupakan tradisi yang sudah dilaksanakan sebelumnya.

Pihak sekolah berterimakasih kepada seluruh perangkat nagari, komite sekolah, Parik paga nagari Lawang dan Tigo Balai, partisipasi para orangtua wali murid serta turut hadir dan ikut serta mensukseskan dari alumni TK Islam At Taqwa Lawang Tigo Balai.

Pelaksanaan acara wisuda dan perpisahan digelar selama dua hari dimana hari Jumat wisuda iqra murid yang telah menyelesaikan iqra diawali dengan pawai diiringi drumband dari murid TK dibantu alumni.

Sedangkan acara perpisahan dilaksanakan Sabtu (17/06/2023) ditampilkan di ruangan dengan menampilkan bakat seni dan keterampilan yang dimiliki oleh murid. Demikian ditambahkan Helvi didampingi Veni Evawati dan majelis guru.

Dalam acara wisuda dan perpisahan diharapkan hadir Bunda PAUD Kecamatan, Camat Matur, KUK dan Penilik PAUD dan Dikmas, kepala madrasah dan kepala SD se Lawang dan Tigo Balai, orang tua murid, didampingi komite sekolah dan alumni. (Y2)

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *